PatroliNews.Id, Ambon – Pemerintah Kota Ambon bersama PT. Pegadaian Kantor Wilayah VI Makassar bekerjasama dalam menjaga lingkungan hidup dengan program Memilah Sampah Menabung Emas.
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk Bakti BUMN untuk Indonesia, sesuai dengan komitmen Perusahaan untuk mencapai SDGs khususnya Pilar lingkungan sebagai penyangga kehidupan di masa depan.Program Memilah Sampah Menabung Emas selain turut menjaga lingkungan hidup, juga bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat karena bisa berinvestasi emas melalui sampah.
Pejabat Wali Kota Ambon, Drs. Bodewin.M Wattimena, M.Si, mengatakan,secara prinsip pihaknya sangat setuju dengan konsep kerja sama dan kolaborasi dengan PT Pegadaian (Persero) yang berdampak baik kepada masyarakat Kota Ambon sehingga diharapkan dengan adanya program ini kesadaran masyarakat akan meningkat kesejahteraan kehidupan masyarakat di Kota Ambon, jelasnya.
” Tentunya kami akan terus menyiapkan sarana dan prasarana untuk mendukung program ini dengan kolaborasi bersama BUMN dan lembaga lainnya. Kami menitipkan kepada Pegadaian untuk juga memberikan perhatian kepada pelaku UMKM dalam hal pemasaran produk mereka, yang mana Pemerintah kota Ambon akan meluncurkan program JIKUBATA dimana setiap sudut di kantor walikota akan diberikan ruang kepada UMKM untuk memajang produk mereka dan setiap tanggal 7 ASN wajib belanja, ” ungkap Pj.Walkot.
“Jadi kami buat setiap tanggal 7 tiba UMKM senyum” kata walikota.
Pemimpin Wilayah PT. Pegadaian Kanwil VI Makassar Edy Purwanto dalam pertemuannya dengan Walikota Ambon di ruang VIP Swiss-Belhotel Ambon, menyampaikan sangat mengharapkan dukungan pemerintah Kota Ambon untuk dapat menggalakkan Program Memilah Sampah Menabung Emas (MSME) sehingga mewujudkan kelestarian lingkungan serta meningkatkan taraf hidup masyarakat.
” Dengan adanya Program MSME, diharapkan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah secara sembarangan akan meningkat, sehingga program Sampah Menjadi Emas yang kita canangkan bersama-sama pemerintah, dapat mencapai hasil yang maksimal,” kata Edy dalam keterangannya di Ambon, sabtu, 04/02/2023.
” Pengadaian siap memberikan dukungan dan membantu seluruh masyarakat UMKM di Kota Ambon baik secara pendanaan melalui KUR dan akan memberikan pembinaan dan pendampingan sehingga pelaku UMKM bisa naik kelas, ” tutup Pinwil VI Makassar Edy Purwanto.