234 Warga Ambon Siap Migrasi ke Australia sebagai Pekerja

banner 468x60

Loading

PatroliNews.Id, Ambon – Pada periode pendaftaran penerimaan tenaga kerja ke Australia (Darwin) di Kota Ambon yang berlangsung dari 13 Februari hingga 14 Maret 2023, terdapat 234 warga Ambon yang mendaftar sebagai calon pekerja migran yang akan bekerja di Australia. Kuota yang ditetapkan oleh pihak terkait sebanyak 1.000 orang.

Menurut Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Ambon Stiven Patty menjelaskan bahwa tahapan selanjutnya adalah seleksi calon tenaga kerja yang akan dilakukan selama enam bulan sejak penutupan pendaftaran. Program ini memberikan peluang bagi warga Ambon untuk mendapatkan pengalaman bekerja di luar negeri dan meningkatkan keterampilan serta pengetahuan, meskipun pekerjaan yang ditawarkan adalah pekerjaan non keahlian, ujarnya di Balai Kota Ambon, Jumat (17/3/23).

Dikatakannya, Pemkot Ambon menjalin kerja sama dengan Global Labour Solutions (GLS) recruitment agen di Darwin, Australia, untuk penempatan tenaga kerja tahap pertama sebagai perawat lansia dan para pekerja migran diharapkan dapat bekerja sesuai target di bulan Juli 2023.

” Warga Kota Ambon yang berminat mengikuti program ini akan mendapatkan perlindungan dari Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), sehingga diharapkan dapat meminimalisir risiko yang mungkin terjadi selama bekerja di luar negeri, ” tutup Patty.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60