PatroliNews.Id, Maluku – Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Maluku menggelar Forum OPD dan Rapat Teknis Provinsi Maluku dalam Program Kegiatan Tahun 2023 dengan mengusung tema “Penguatan Konektivitas Wilayah Dalam Rangka Mendukung Daya Saing Daerah Menuju Maluku yang Sejahtera dan Berdaulat”, yang berlangsung di Marina Hotel. Rabu (8/3/23), siang.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Maluku DR. Mohammad Malawat, ST., MT. mengatakan rapat ini dalam rangka melakukan pembahasan yang menjadi program atau kegiatan kerja untuk menjadi usulan di tahun 2024 nanti, ujarnya.
” Jadi dalam kegiatan ini Kita mengumpulkan semua instansi teknis perhubungan, baik dari Dinas Perhubungan Kabupaten/Kota se-Maluku, maupun UPT Teknis dari Kementrian Perhubungan yang ada di Provinsi Maluku beserta Dinas Perhubungan Provinsi Maluku itu sendiri, untuk membahas usulan Program Kerja usulan di tahun 2024, sehingga memerlukan koordinasi, sinkronisasi dan sinergitas yang lebih baik antara kepentingan Pusat dan kebutuhan Daerah serta Kabupaten/Kota dan Provinsi, sehingga program kegiatan yang akan dilaksanakan dan direncanakan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat, ” kata Malawat.
Ia berharap agar bisa mendapatkan suatu sinergitifitas antara sesama instansi Pemerintah sehingga bisa mewujudkan program-program yang meningkatkan konektivitas di Provinsi Maluku, ungkap Kadis Perhubungan Promal.
Diketahui, Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Sekda Provinsi Maluku, dan Rakor ini berlangsung hingga esok hari Kamis (9/3/23), yang dihadiri oleh Dinas Perhubungan Kabupaten/
Kota se-Maluku, UPT Pusat yang ada di Maluku, dengan narasumber dari Kemenhub RI dan OPD Provinsi dengan jumlah peserta termasuk narasumber diperkirakan sebanyak 95 orang.
Dalam Sambutannya, Sekda Provinsi Maluku menyampaikan, Raker ini merupakan kegiatan rutin tahunan untuk membangun sinergitas dan sinkronisasi perencanaan pembangunan bidang perhubungan, serta untuk menggali ide-ide, saran dan usulan dari berbagai pemangku kepentingan, dalam rangka menyusun rencana kerja OPD tahun anggaran 2024, maupun rencana kebutuhan ke pemerintah pusat tahun anggaran 2024, katanya.
” Kami menyampaikan Selamat atas diselenggarakannya forum OPD dan rapat kerja teknis Perhubungan ini semoga dapat menghasilkan langkah-langkah strategi dalam bentuk program dan kegiatan yang dapat menciptakan kondisi atau pertumbuhan sektor perhubungan di Maluku ini,” sebut Sekda.
Sekda menambahkan, setelah Raker diselenggarakan, diharapkan tidak ada lagi ego sektor antara UPT Kementerian dengan Pemerintah Daerah dan Kabupaten/Kota di sektor Perhubungan sehingga diharapkan saling bersinergi untuk melakukan program inovasi yang bermanfaat untuk mendukung sektor perhubungan laut di Maluku, tuturnya.