PatroliNews.Id, Maluku – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Maluku mengadakan acara pisah sambut Kepala BPS Provinsi Maluku, Asep Riyadi S.Si. M.M, kepada Maritje Pattiwaelapia, SE, M.Si. Acara tersebut dilaksanakan di Lantai 1 Hotel Amaris,dan dihadiri oleh seluruh jajaran BPS di Kabupaten/Kota Se-Provinsi Maluku, pada Kamis 6 April 2023.
Mantan Kepala BPS Asep Riyadi dalam sambutannya, mengenang kepemimpinannya di Maluku dan berhasil membangun kapasitas SDM, serta branding BPS sebagai “Center Excellent” selama 3 tahun terakhir. Ia menegaskan bahwa, tugasnya di BPS adalah untuk membangun Maluku dan memenuhi kebutuhan masyarakat serta Pemerintah Daerah, bukan untuk kepentingan pribadi, ujarnya.
” Saya memperjuangkan branding yang melibatkan ide-ide dari semua pihak di BPS Maluku selama 3 tahun menjabat. Dan akhirnya, Saya mengucapkan selamat datang kepada Kepala BPS yang baru Maritje Pattiwaelapia, SE, M.Si, dan Saya berharap, kepemimpinan baru dapat mempercepat pencapaian tujuan, dan memperkuat branding “Center Excellent”, harap Riyadi.
Di sisi lain, Kepala BPS Provinsi Maluku, Maritje Pattiwaelapia menyampaikan terima kasih kepada Mantan Kepala BPS Maluku, Asep Riyadi yang telah melakukan berbagai terobosan dalam kinerja BPS Maluku.
Pattiwaelapia menjelaskan, BPS Maluku fokus kembangkan SDM berkinerja tinggi, dan Regsosek untuk program perlindungan sosial, dan pengentasan kemiskinan di Maluku.
” Fokus BPS Maluku saat ini adalah pengembangan SDM berkinerja tinggi dan memberi insight ke Pemerintah Daerah dengan output yang dihasilkan, serta memberi pembinaan pada OPD-OPD terkait tata kelola statistik untuk dampak positif bagi pelayanan publik dan pengentasan kemiskinan di Maluku, ” tutur Pattiwaelapia.
Acara Pisah Sambut ini juga ditutup dengan penyerahan cendera mata kepada Mantan Kepala BPS Asep Riyadi, sebagai tanda terima kasih dan penghargaan. Kemudian, dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama sebagai bentuk silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan. Acara tersebut menyisakan kesan yang mendalam, dan menjadi momen yang spesial untuk memberikan apresiasi, atas kontribusi Mantan Kepala BPS selama bertugas di Maluku, dan semoga kepemimpinan baru dapat meneruskan perjuangan dan membawa BPS Maluku semakin maju dan bermanfaat bagi masyarakat.