Seleksi AKPOL Digelar, Kapolda: Standar Penilaian Mengacu pada Jukrah Mabes Polri

banner 468x60

Loading

PatroliNews.Id, Maluku- Kapolda Maluku, Irjen Pol Lotharia Latif, menyatakan bahwa 48 peserta seleksi penerimaan AKPOL Tahun 2023 telah lulus pada tahapan pemeriksaan kesehatan (Rikkes) Tahap I. Ia mengimbau para peserta yang lulus untuk terus berusaha dan berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Pendaftarannya online, dengan total 225 orang (174 pria dan 51 wanita), namun hanya 48 orang (45 pria dan 3 wanita) yang memenuhi syarat setelah Rikkes Tahap I.

Kapolda menjelaskan bahwa, seleksi penerimaan AKPOL diawasi dengan ketat oleh tim pengawas internal dan eksternal yang melibatkan semua instansi terkait. Standar penilaian mengacu pada Jukrah Mabes Polri dan dilakukan oleh tim yang profesional. Kapolda menegaskan bahwa Polda Maluku tidak akan mengabaikan proses seleksi ini, karena nantinya akan ada pengecekan ulang dari Mabes Polri. Peserta yang tidak memenuhi syarat akan dicoret sesuai dengan protap yang berlaku, ujarnya di Ambon, Jumat (5/5/23)

Kapolda menekankan bahwa, setiap tahapan seleksi pasti akan ada peserta yang tidak lolos. Peserta yang tidak lulus akan diberikan penjelasan oleh tim seleksi mengenai alasan ketidaklulusan tersebut, hal ini bertujuan agar peserta dapat memperbaiki kekurangan mereka ke depannya. Kapolda juga menegaskan bahwa tidak ada pengkondisian atau prioritas khusus bagi putra anggota atau pejabat Polri dalam proses seleksi ini. Semua peserta diperlakukan sama tanpa memandang latar belakang mereka.

Kapolda berharap, agar peserta yang tidak lulus tidak putus asa dan tetap berlatih serta berusaha untuk mencoba lagi di kesempatan berikutnya. Ia mengajak mereka untuk tidak menyebarkan opini negatif tentang proses seleksi jika merasa kecewa, namun datang dan temui panitia penanggung jawab untuk menjelaskan yang dipimpin langsung oleh Itwasda dan Karo SDM. Kapolda hanya bisa mengusulkan agar kuota penerimaan dapat ditambah dari Mabes Polri, namun penentuan peserta yang dapat ikut pendidikan AKPOL masih tergantung pada rangking mereka yang ditetapkan oleh Mabes Polri untuk seluruh Indonesia.

” Seleksi penerimaan anggota Polri merupakan proses yang ketat dan adil. Saya mengajak mereka untuk terus berusaha dalam mencapai cita-cita mereka menjadi anggota Polri yang berkualitas,” tutup Kapolda.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60