“Wujudkan Keamanan Masyarakat: Workshop Penyusunan Draft NOL Rencana Kontingensi Gempa Bumi dan Tsunami Kota Ambon Berjalan Lancar dan Sukses”

banner 468x60

Loading

PatroliNews.Id, Ambon – Workshop penyusunan draft NOL (No Operation Lost) Rencana Kontingensi Bencana Gempa Bumi dan Tsunami di Kota Ambon, sukses ditutup setelah berlangsung selama 3 hari, dilantai 6 Hotel Golden Palace Ambon, (Kamis,25/5/23).

Kegiatan ini merupakan kontribusi penting bagi Pemerintah Kota Ambon dan masyarakat Ambon dalam membangun kesiapsiagaan menghadapi bencana.

Dalam sambutannya, Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ambon, Eva. M.F.Tuhumury, S.Hut., menyampaikan pentingnya penyusunan rencana, kontingensi sebagai dasar kesiapsiagaan dalam menghadapi situasi darurat akibat bencana. Rencana ini berfungsi untuk menentukan skenario, tujuan, tindakan teknis dan manajerial yang disepakati, serta sistem tanggapan dan pengamanan potensial, ujarnya.

” Penyusunan draft NOL Rencana Kontingensi ini juga merupakan, salah satu layanan dasar dalam Standar Pelayanan Minimal Trantibumlinmas yang bertujuan, untuk pencegahan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana. Selain itu, UU No 24/2007 tentang Penanggulangan Bencana juga memberikan landasan hukum, terkait perencanaan kontingensi pada saat tanggap darurat,” kata Eva.

Lanjut Dikatakan Eva, Plt Kepala Pelaksana BPBD Kota Ambon, sebagai tuan rumah workshop, mengucapkan terima kasih kepada semua peserta dari berbagai lembaga dan instansi yang telah berkontribusi dalam penyusunan draft NOL Rencana Kontingensi. Ia menyampaikan bahwa, kegiatan ini akan dilanjutkan dengan tahapan Workshop Draft Final dan Seminar serta Sosialisasi Renkon, ungkapnya.

” Dengan penutupan resmi workshop ini, diharapkan semua peserta tetap mendukung proses selanjutnya dalam menghasilkan Dokumen Rencana Kontingensi Bencana Gempa Bumi dan Tsunami Kota Ambon. Dengan adanya rencana kontingensi yang baik, diharapkan kesiapsiagaan dan penanggulangan bencana di Kota Ambon dapat dilakukan dengan lebih cepat dan tepat,” harap Eva.

Ditempat yang sama, analis bencana direktorat kesiapsiagaan BNPB, Rina Ambarwati, S.Sos,  dengan tulus mengucapkan terima kasih atas partisipasi yang berharga dari BPBD Provinsi dan Kota Ambon, serta semua perwakilan OPD, lembaga, dan organisasi yang turut serta dalam penyusunan draf NOL sebagai langkah persiapan menghadapi ancaman tsunami yang disebabkan oleh gempa bumi. Rina Ambarwati juga memohon koordinasi yang kuat dari BPBD untuk mengawal proses ini hingga mencapai tahap finalisasi yang optimal, tutupnya.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60