Megy Samson Mengakhiri Tugas sebagai Kepala DPKP Maluku dengan Acara Pelepasan Purna Bakti yang Penuh Haru

banner 468x60

Loading

PatroliNews.id, Maluku – Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP) Provinsi Maluku menjadi saksi peristiwa bersejarah saat Kepala Dinas Ir. Megy Samson, M.Tech, mengakhiri tugasnya dengan sebuah acara pelepasan purna bakti. Acara tersebut digelar di Kantor DPKP Passo Ambon pada Kamis siang (31/8/2023) dan dihadiri oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) serta Honorer DPKP setempat.

Megy Samson, yang telah mengabdi selama 31 tahun 5 bulan di Pemerintah Provinsi Maluku, mengakhiri masa jabatannya sebagai Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Maluku dengan lamanya kurang lebih 1 tahun 4 bulan.

Dalam acara pelepasan tersebut, Megy Samson menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua yang telah mendukungnya selama bertugas. Ia mengakui bahwa, dalam perjalanannya, terdapat hal-hal yang mungkin kurang berkenan, namun dengan rendah hati ia memohon maaf atas kesalahan yang terjadi.

Megy Samson juga merincikan perjalanan karirnya yang beragam, antara lain bekerja di Dinas Pekerjaan Umum pada tahun 2017, pindah ke Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak selama kurang lebih 2 tahun, dan bekerja sebagai staf ahli selama 2 tahun. Pada tahun 2022, Ia diberi kepercayaan oleh Pak Gubernur Maluku untuk memimpin Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, tanggung jawab yang diemban hingga hari ini. Megy Samson mengakui perannya dalam membangun perumahan yang layak huni bagi masyarakat berpenghasilan rendah, serta mengucapkan terima kasih atas arahan dan bimbingan yang diberikan oleh Pak Gubernur Murad Ismail, dan Wakil Gubernur Barnabas.N.Orno, serta pihak terkait.

Puncak acara pelepasan Purna Bakti ini adalah pemberian penghargaan dan cinderamata sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan. Dengan penuh haru, acara perpisahan ini mengakhiri babak baru dalam perjalanan karir dan kontribusi Megy Samson bagi Provinsi Maluku.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60