Kasdam XVI/Pattimura Hadiri Peringatan HUT ke-448 Kota Ambon dengan Tema “Ambon Par Samua”

banner 468x60

Loading

PatroliNews.id, Maluku – Kasdam XVI/Pattimura Brigjen TNI Agung Pambudi mewakili Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Syafrial, PSC., M.Tr.(Han) menghadiri upacara peringatan HUT ke-448 Kota Ambon yang berlangsung di Lapangan Merdeka Ambon pada Kamis (7/9/2023).

Pj. Walikota Ambon Bodewin Wattimena memimpin upacara dengan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Ambon Yan Suitela sebagai Upulatu Upacara. Upacara yang bertema “Ambon Par Samua” ini diikuti oleh personel gabungan TNI-Polri, ASN Provinsi, Kota, dan instansi terkait lainnya.

Pj. Walikota Ambon dalam sambutannya menekankan komitmen Pemkot untuk menjadikan Ambon sebagai rumah yang nyaman bagi semua warganya. Upaya ini mencakup penyediaan infrastruktur berkualitas, pelayanan pendidikan dan kesehatan yang terjangkau, serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Kegiatan ditutup dengan makan patita bersama di sekitar jalan A.Y. Patty Kota Ambon sepanjang 200 meter dengan hidangan khas Kota Ambon, menunjukkan nuansa budaya yang kental dalam perayaan HUT ke-448 Kota Ambon.

Turut hadir dalam upacara peringatan ini sejumlah tokoh penting, termasuk Sekda Provinsi Maluku, Ketua DPRD Kota Ambon, Kejari Kota Ambon, Rektor Unpatti, pimpinan OPD di jajaran Pemprov Maluku dan Pemkot Ambon, anggota DPRD Provinsi Maluku, anggota DPRD Kota Ambon, serta tokoh agama. Perayaan HUT Kota Ambon yang meriah ini menjadi momen untuk memperkuat ikatan masyarakat dengan kotanya dan mengejar kemajuan yang berkelanjutan.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60