DPRD Maluku Soroti Pembangunan Tidak Merata di Daerah Terisolasi

banner 468x60

Loading

PatroliNews.id, Ambon – Anggota Komisi III DPRD Maluku, M. Hatta Hehanussa, menyoroti ketidakmerataan pembangunan yang dilakukan Pemerintah Provinsi Maluku, terutama di daerah terisolasi. Pada Senin (20/05/24) di Karpan Ambon, Hehanussa mengungkapkan keprihatinannya bahwa, pembangunan masih terfokus pada daerah maju seperti Kota Ambon, sementara daerah terisolasi seperti Seram Bagian Barat, Seram Bagian Timur, dan Buru terabaikan.

Hehanussa mencontohkan proyek jalan Taeno menuju Wakal yang memakan anggaran besar namun minim manfaat karena jarang dilewati masyarakat dan rawan longsor saat musim hujan. Ia mendesak Pemprov Maluku, untuk lebih memperhatikan daerah terisolasi dan menghindari proyek mubazir, agar pembangunan lebih merata dan bermanfaat bagi seluruh wilayah.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60