Pj Gubernur Maluku Luncurkan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia untuk Dorong Ekonomi Lokal

banner 468x60

Loading

PatroliNews.id, Ambon – Pada Jumat (21/6/2024), bertempat di Aula Lantai 7 Kantor Gubernur Maluku, Penjabat (Pj) Gubernur Maluku, Ir. Sadali Ie, M.Si. IPU, meluncurkan Kick Off Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) untuk mendorong keunggulan produk lokal, termasuk tuna sirip kuning, serta rempah-rempah yang merupakan kebanggaan Provinsi Maluku.

Dalam acara ini, Sadali Ie menyatakan bahwa gerakan ini bertujuan memperkuat sinergi antara pemerintah dan pelaku usaha, mempromosikan produk lokal, serta meningkatkan akses pasar dan minat wisata di Maluku.

Gerakan ini diharapkan dapat mendongkrak Pendapatan Daerah, memperluas pasar digital UMKM, dan menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya konsumsi produk perikanan berkelanjutan.

Kegiatan ini juga dilengkapi dengan peluncuran logo dan tema BBI dan BBWI 2024 serta simulasi belanja pada e-catalog oleh Dinas Perindag dan Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Maluku.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60