Gerakan Pangan Murah di Ambon Mendapat Apresiasi dari Sekkot Agus Ririmasse

banner 468x60

Loading

PatroliNews.id, Ambon – Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar Selasa (6/8/24) di pelabuhan Enricko, Mardika Ambon, mendapat apresiasi dari Sekretaris Kota (Sekkot) Ambon, Agus Ririmasse.

Usai pembukaan GPM, Ririmasse menjelaskan bahwa program pangan murah ini sangat luar biasa dan masyarakat sangat antusias untuk berbelanja.

“Tadi saya mengecek harga sayur, ikan, tomat, minyak goreng, beras sangat murah,” ujarnya.

Ririmasse menyatakan bahwa, Pemerintah Kota Ambon melalui dinas Indag dan pertanian telah bekerja keras untuk mensukseskan program GPM sesuai arahan Penjabat Walikota.

Sekkot dan pejabat lainnya terlibat aktif untuk menjadikan GPM sebagai motivasi bagi masyarakat di Kota Ambon.

Ririmasse menegaskan bahwa, Pemkot Ambon harus mensukseskan GPM karena merupakan program nasional yang ditindaklanjuti oleh dinas terkait, dan ia bersama Penjabat Walikota memberikan apresiasi atas antusiasme masyarakat terhadap kegiatan ini.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60