PatroliNews.id, Maluku – Mengawali tugasnya, Kapolda Maluku Irjen Pol Drs. Eddy Sumitro Tambunan M.Si mengadakan kunjungan silaturahmi dengan tokoh-tokoh agama pada Senin (5/8/24).
Dalam kunjungannya, Kapolda didampingi oleh Wakapolda Maluku Brigjen Pol Stephen M. Napiun Sik dan sejumlah pejabat lainnya. Pertemuan diadakan secara terpisah dengan Ketua Walubi Maluku, Ketua MPH Sinode GPM, dan Ketua MUI Maluku.
Kapolda menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dan berharap dapat membangun kerjasama yang baik untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Maluku.
Ketua Walubi Maluku, Welhelmus Jauwerissa, mengharapkan sinergitas yang lebih kuat, sementara Ketua GPM, Pdt. Elifas T. Maspaitela, berharap Polda lebih aktif menekan potensi konflik.
Ketua MUI Maluku, Ustadz Abdullah Latuapo, menekankan pentingnya pengawalan Pilkada serentak agar berjalan damai. Kunjungan ini diharapkan, memperkuat kerjasama dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polda Maluku.