Ambon, PatroliNews.id – Calon Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa, dalam kampanye bertajuk “Lawamena” yang berlangsung di Lapangan Merdeka Ambon, Rabu (13/11/2024), memaparkan tujuh program unggulannya untuk membangun Maluku yang maju, adil, dan sejahtera.
Dihadiri ribuan pendukung, Lewerissa menyoroti isu kemiskinan, pendidikan, fasilitas kesehatan, dan pengentasan gizi buruk melalui program makanan gratis bagi anak-anak dan ibu hamil. Ia menegaskan bahwa semua programnya diarahkan untuk membawa Maluku menyongsong Indonesia Emas 2045.
Program strategis yang diusung mencakup peningkatan tata kelola pemerintahan, pembangunan infrastruktur konektivitas, dan pengentasan kemiskinan. Selain itu, ia berkomitmen memperkuat sumber daya manusia melalui pendidikan dan kesehatan, mendukung UMKM, dan mendorong kesetaraan gender serta peran pemuda dan perempuan.
Hendrik juga menekankan pentingnya pengelolaan lingkungan dan sumber daya alam secara berkelanjutan sebagai bagian dari transformasi Maluku ke arah yang lebih baik.